Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sejarah Singkat Perkembangan Youtube Hingga Kesuksesannya

 Hy ITzen, kali ini pembahasan kita akan seru, karena akan membahas tentang salah satu platfrom google yang sangat besar, yakni Youtube. Siapa sih yang tidak tau dengan platfrom yang satu ini.

Sejarah singkat platfrom Youtube

 Apalagi ditambah dengan kondisi yang mengharuskan kita agar tetap berada dirumah. Dari anak kecil, remaja sampai langsia pun bisa menikmatinya. Bukan hanya penikmat, tapi kita juga bisa menjadi creator dan akhirnya mendapatkan cuan.

Dan bukan cuan yang akan kita bahas kali ini. Tapi, kita akan membahas tentang sejarah singkat berdirinya Youtube, hingga meraih kesuksesannya. Maka dari itu, mari kita bahas tentang sejarah perkembangan youtube, berikut ini ulasannya.

Sejarah Singkat Youtube Hingga Sekarang

Mimpi yang kemudian menjadi kenyataan! Itulah hal yang mungkin dirasakan oleh seseorang yang bernama Steve Chen, Chad Hurley, dan juga Jawed Karim, karena ia telah melihat kesuksesan platform yang mereka ciptakan pada 15 tahun silam.

YouTube yang awalnya mereka konsepkan, kini menjadi salah satu situs yang sangat besar dan juga salah satu yang paling banyak dikunjungi orang-orang di seluruh dunia. Siapa saja mereka?

Yang pertama, kita akan bahas tentang Chad Hurley, ia adalah seorang yang berkebangsaan Amerika yang dari kecil sudah sangat tertarik pada dunia seni. Hingga akhirnya, ia mendapatkan gelar sarjana di bidang seni rupa dari Universitas yang bernama Pennsylvania.

Kemudian, ada Steven Chen, ia adalah seorang pendiri YouTube yang berasal dari keturunan China dan berkebangsaan Amerika, dia juga adalah lulusan dari ilmu komputer pada Universitas Illinois. Chen juga tercatat, kalau ia pernah bekerja disalah satu perusahaan besar bersama Mark Zuckerberg di Facebook.

Pendiri yang ketiga, bernama Jawed Karim, ia adalah seorang pakar komputer kelahiran Jerman Timur dan ia juga memiliki garis keturunan Bangladesh. Dia adalah seorang lulusan dari Stanford University Karim dan salah satu orang yang sangat populer dikalangan Youtuber, karena dia lah orang pertama di muka bumi yang mengupload video ke YouTube.

Ketiga orang sahabat karib ini memang terikat sejak lama dan sudah bersama sejak ia bekerja diperusahaan Paypal, hingga akhirnya mereka memutuskan keluar dari Paypal untuk mencari sebuah tantangan baru yaitu mendirikan YouTube.

Pada awalnya, platfrom ini tentu tidak seperti apa yang kita lihat dan saksikan saat ini, karena para pendirinya yang dulu memiliki niat untuk membuat sebuah situs kencan yang terinspirasi dari sebuah acara yang pada saat itu  bernama hot or not.

Tahukah teman-teman? Kalau munculnya ide pembuatan YouTube ini, berawal dari 2 kejadian yang tidak disengaja. Yang pertama, dari kekesalan seorang Jawed Krim, karena tidak dapat menemukan video wardrobe malfunction dari Janet Jackson dan Justin Timberlake yang saat itu memang sangat fenomenal.

Kemudian kejadian yang kedua, yaitu kekesalan yang melanda cendan Harley, karena tidak dapat membagikan rekaman video dari pesta makan malam mereka akibat terbatasnya lampiran pada sebuah e-mail.

Karena 2 kejadian tadi, suatu hari tepat tanggal 14 Februari 2005, di sebuah garasi mereka bertiga berkumpul, berdiskusi dan menghabiskan waktu menyusun konsep awal dari YouTube.

Kemudian pada bulan april 2005, Jawed Karim, mengunggah video pertama di YouTube yang berjudul "Meet Me at Zoo" disusul dengan video-video pribadi keseharian mereka bertiga.

Waktu itu tidak banyak orang yang langsung mengetahui YouTube, ada hal yang bisa kita sama-sama contoh yaitu sebuah kegigihan untuk mencapai tujuan tertentu.

Dalam memperkenalkan YouTube, mereka melakukan kampanye yang masif dari mulut ke mulut, bahkan jawed Karim sempat melakukan pidato promosi di kampusnya. Mereka juga aktif mengirimkan email teman-teman terdekat berharap informasi tentang YouTube ini terus meluas.

Cara lain juga dilakukan dengan memperkenalkan YouTube ke para influencer dan media massa, namun ketika itu belum ada yang tertarik. Nyaris tidak ada yang mau bekerjasama dengan mereka.

Youtube pun tampaknya stagnan dan tidak menjadi viral seperti yang mereka harapkan, pada suatu ketika usaha keras Trio pendirinya ini mulai terlihat, ketika sebuah perusahaan bernama Sequoia Capital menginvestasikan uangnya sebesar 11,5 juta US Dollar untuk YouTube pada bulan November 2005.

Dana tersebut kemudian digunakan untuk mengembangkan YouTube yang kemudian resmi diluncurkan satu bulan, kemudian pada akhirnya situs YouTube meledak di musim panas tahun 2006.

Pertumbuhan situs ini meroket, dengan ditandai adanya 65 ribu video yang diunggah per hari, serta adanya 100 juta kunjungan ke situs ini. Melihat perkembangan yang cukup signifikan ini, Youtube kemudian dilirik oleh Google.

Puncaknya YouTube resmi dibeli pada November 2006 setelah keseluruhan kesepakatan rampung, Google membeli YouTube dengan bentuk saham senilai 1,6 Milyar Dollar Amerika. Tentunya dengan uang segitu, tiga pendiri YouTube ini ketiban Durian Runtuh dalam waktu kurang dari dua tahun.

Setelah dibeli Google, situs ini masih relatif kecil dibandingkan dengan apa yang kita lihat hari ini. YouTube terus berkembang, diantaranya pada tahun 2007, Youtube diluncurkan di Inggris dan juga delapan negara lain.

Pada Desember 2008, YouTube memperkenalkan video HD demi kenyamanan penggunanya.

Tahun 2010 hingga 2011 iklan mulai dipasang  sehingga banyak para gammer dan vlogger berniat mengupload video mereka ke Youtube. Sejak 2012 sampai dengan hari ini YouTube telah berkembang pesat dan menjadi salah satu penghasil laba terbesar untuk perusahaan Google.

Perkembangan pesat ini, memaksa industri televisi gigit jari, karena penonton mereka beralih ke Youtube. Berdasarkan data pada tahun 2018, bahwa setiap harinya terdapat 1,8 Milyar tayangan di situs Youtube.

Hal ini sejalan dengan keuntungan yang didapat. Tercatat pada tahun 2019, laba YouTube mencapai 15,5 Milyar Dollar Amerika atau kurang lebih 200-an Triliun Rupiah. Wow ini udah 10 kali dari harga beli Google tahun 2006 lalu. Angka yang sangat luar biasa!

Sekarang, platfrom Youtube sudah sangat besar, bahkan sangat banyak orang yang menjadikan YT untuk sumber penghasilan, bukan penghasilan sampingan, tetapi penghasilan tetap. Apalagi orang banyak menghabiskan waktunya di dalam rumah yang pastinya, membuat YT makin dicintai.

Muncul lah istilah "Youtube lebih dari TV", karena youtube adalah platfrom yang menyediakan video apa saja, dari video yang aneh baget sampai video yang serius, tinggal kita cari di kolom pencari.

Saat ini YT terus mengembangkan performanya, seperti saat ini yang menambahkan short, Youtube bebas iklan (Premium) atau kolom berlangganan disebuah channel YT. 

Baca juga: Cara ampuh mengatasi kecanduan gadget

Itulah pembahasan singkat kita tentang sejarah platfrom youtube hingga meraih kesuksesan. Dengan itu, kita dapat mengambil pelajaran dari mereka. Siapa tau dimasa yang mendatang, kita yang menjadi pendiri dari teknologi yang keren dan bermanfaat untuk orang banyak.
Aksa Asri
Aksa Asri Tempatku melamun akan berbagai hal :")

Post a Comment for "Sejarah Singkat Perkembangan Youtube Hingga Kesuksesannya"